Webinar Diskusi Pengadaan Jasa Konstruksi Yang Terdampak COVID 19 UKPBJ Kab. Kutai Barat

Untuk memperluas cakupan penyebaran informasi, dan memperlancar tugas kami selaku Kepala Sub-Bagian Perencanaan dan Pembinaan UKPBJ Kab. Kutai Barat, maka melalui Website Blog Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah pribadi kami turut mengumumkan Seri-VI Diseminasi Peningkatan Kinerja Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah UKPBJ Kab. Kutai Barat. Adapun kegiatan ini terbuka untuk siapa saja secara umum, silahkan mendaftar secara resmi untuk kemudian ditetapkan sebagai peserta (Prioritas adalah Provinsi Kaltim).

Latar Belakang :

Pengadaan Pekerjaan Konstruksi selama Pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) yang tetap dilaksanakan merupakan komitmen Pemerintah dalam penyelesaian pembangunan infrastruktur dalam rangka menjaga keberlanjutan kegiatan dan perekonomian, komitmen tersebut tentunya perlu dilaksanakan dengan hati-hati sehingga diterbitkan Instruksi Menteri PUPR tentang Protokol Pencegahan Covid-19 dalam Penyelenggaraan Jasa Konstruksi yang memerlukan serangkaian langkah mitigasi lebih lanjut, berkaitan dengan hal tersebut maka UKPBJ Kab. Kutai Barat melaksanakan kegiatan diskusi dalam bentuk daring untuk membahas topik tersebut dengan metode Web Seminar (Webinar).

Sasaran Peserta : Seluruh Pelaku Pengadaan Barang/Jasa, meliputi Pengguna Anggaran, Kuasa Pengguna Anggaran, Pejabat Pembuat Komitmen, Pejabat Pengadaan, Kelompok Kerja Pemilihan UKPBJ, Pejabat / Panitia Pemeriksa Hasil Pekerjaan.

Hari / Tanggal : Rabu / 03 Juni 2020

Pukul : 10:00 WITA – 12:00 WITA (Peserta diharapkan telah login sejak 09:30   WITA)

Tema Webinar : Diskusi Pengadaan Jasa Konstruksi Yang Terdampak COVID 19

Narasumber : Ade Kristianto, ST, CCMS (Fungsional Pengelola Pengadaan Barang/Jasa Muda Universitas Palangka Raya / Fasilitator Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah LKPP)

Platform Webinar            : Zoom Cloud Meeting

Tautan Pendaftaran : http://bit.ly/webinar6kubar

Tautan Resmi Website UKPBJ Kab. Kutai Barat : Website Resmi Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Kab. Kutai Barat

Undangan Resmi :

162_KabagPBJSetdakabWebinarVI

Poster Kegiatan :

Sebelumnya Webinar Peningkatan Kinerja- Legalitas Pelaku Usaha – 26 Mei 2020
Selanjutnya Sharing Session Webinar Pengadaan Kendaraan Non-Catalog dan Cleaning Service pada Kelas Mudjisantosa Share Pengadaan (Rangkuman Diskusi)

Cek Juga

bina konstruksi kabupaten kutai barat 2024

Kegiatan Bidang Bina Konstruksi Kabupaten Kutai Barat Tahun Anggaran 2024 (Mei 2024)

Sesuai amanat UU 2/2017 Tentang Jasa Konstruksi, PP 14/2021, dan PP 8/2022 serta DPA Tahun ...

Open chat
1
Hubungi saya
Halo, apa yang bisa saya bantu?
%d blogger menyukai ini: