Ppsdm.lkpp.go.id
Ppsdm.lkpp.go.id

Informasi Sertifikasi Tingkat Dasar Online Gratis dari LKPP

Dengan hormat,

Berikut ini adalah informasi yang kami teruskan dari PPSDM LKPP, bahwa terdapat peluang untuk mengikuti Pelatihan Pengadaan Barang/Jasa Tingkat Dasar / Standar Kompetensi Jabatan Bidang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah Level 1 yang menggunakan konsep full online learning menyikapi kebijakan Nasional kepemilikan Sertifikasi Kompetensi di bidang Pengadaan Barang/Jasa paling lambat 31Desember 2023 sebagaimana amanat Pasal 88 Peraturan Presiden Nomor 16 tahun 2018.

Pelatihan di adakan GRATIS dan Full Online, dengan 11 gelombang untuk kuota masing-masing gelombang adalah 2 kelas dan tiap kelas berisi 15 (lima belas) orang. Surat Kepala PPSDM LKPP kami lampirkan untuk dapat dicermati para pimpinan Perangkat Daerah terkait syarat dan ketentuan yang berlaku untuk mengikuti pelatihan.

Adapun yang perlu diperhatikan adalah :
1. PNS yang ditugaskan diharapkan dapat membuat akun peserta pada ppsdm.lkpp.go.id;
2. PNS yang ditugaskan telah diberikan surat tugas dari pimpinan untuk dapat melanjutkan dengan login pada akun masing-masing dan mendaftar pelatihan dan ujian sertifikasi tingkat dasar.
3. Untuk menunjang poin 1 dan 2 diharapkan Kepala Perangkat Daerah menerbitkan surat tugas kepada PNS yang ditugaskan dan memastikan PNS yang ditugaskan untuk mengisi lembar komitmen dan pernyataan belum memiliki sertifikat tingkat dasar bidang PBJ.

Informasi lebih lanjut mohon dapat dicermati Surat PPSDM LKPP, demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Surat terlampir yang dimaksud dapat diunduh di : Pelatihan PBJ Dasar Tahun 2021-digabungkan

 

SALAM PENGADAAN!

 

 

Sebelumnya Instruksi Presiden Nomor 1 tahun 2015 tentang Percepatan Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah – Keep It Simple????
Selanjutnya Ngerumpi PeBeJe #39 – PBJP dan Keuda

Cek Juga

c6c81b7a 755f 49ab bff2 fc01b7a69de2

Dokumentasi Sebagai Narasumber Bimbingan Teknis E-Purchasing Melalui Katalog Elektronik – Kuta Kab. Badung – by. KM & Partners – Desember 2023

Punya pendapat terkait artikel ini? mohon berkenan berdiskusi, terima kasih

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Open chat
1
Hubungi saya
Halo, apa yang bisa saya bantu?
%d blogger menyukai ini: